Jumat, 26 Februari 2021

MASTER SARKUB

Master Sarkub 

Menjelang bulan Ramadhan, khususnya mulai  awal bulan Rajab hingga ahir bulan Sa’ban sudah menjadi kelaziman bagi kita kaum Muslimin pada melakukan perjalanan ziarah ke makam  para wali-wali Allah, orang-orang shaleh, Kyai  maupun orang tua kita. Meski  ziarah ke makam bisa dilakukan kapan saja, tapi semangat dan ghirah melakukan ziarah di dua bulan tersebut di atas di kalangan kaum muslimin sangat tinggi. Semangat melakukan ziarah di dua bulan itu tidak saja ke makam-makam para guru, syekh, kyai dan orang tua kita yang sudah meninggal saja, tapi juga kepada beliau-beliau yg masih hidup.  

Tentu ziarah ini sangat memiliki makna tersendiri dalan hidup kita. Terutama bagi para master “SARKUB”  hal ini sangat memiliki kenikmatan tersendiri yang mungkin  tidak dimiliki oleh orang lain. Sarkub apaan sih? Ssttt..... jangan tanya saya, tanya aja mereka para master sarkub.  Para master ini selalu berdoa: “ Ya Allah tunjukilah kami jalan yang lurus, yaitu jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat kepada mereka, bukan jalan mereka yang dimurkai dan bukan pula jalan mereka yang sesat”  Nah para master sarkub ini meyakini bahwa: “ Orang-orang yang telah Engkau (Allah) beri nikmat”  itu adalah orang-orang shaleh yg telah sukses dalam perjalanan spiritual keislamannya  secara paripurna dan tidak lain mereka adalah orang yang telah meninggalkan dunia dan di sisi Allah adalah orang-orang yang mulia. Oleh karena itu para master sarkub ini selalu datang ke makam-makam (kuburan) orang shaleh untuk mengambil pelajaran  dan barokah hingga lulus dengan menyandang gelar “SARKUB”  (Sarjana Kuburan)  Hahahaha.........

Tuh lihat dalam video di bawah ini para master sarkub sedang melaukan perjalanannya .....

Tonton sampe abis deh video di link di bawah ini siapa tau ketularan  jadi master sarkub...